September 9, 2009

Jenjang Pendidikan Perguruan Al-Hikmah

Jenjang Pendidikan Perguruan Al-Hikmah

Untuk menjadi Ikhwan Al-Hikmah pada Perguruan Jaga Diri Ilmu Al-Hikmah harus mengikuti beberapa jenjang pendidikan atau tingkatan sebagai berikut :
a. Tingkat I (Anggota Baru Pertama)
b. Tingkat II
c. Tingkat Guru Pembina/Perawat Yunior (I)
d. Tingkat Guru Pembina/Perawat Senior (II)
Adapun syarat untuk menjadi Anggota Perguruan Al-Hikmah dapat diuraikan sebagai berikut :

A. Syarat menjadi Ikhwan Tingkat I
1. Mengisi formulir pendaftaran
2. Beragama Islam
3. Berusia minimal 17th
4. Dapat baca tulis Al-Quran
5. Membayar biaya administrasi
6. Disyahkan oleh perawat setempat

B. Syarat Tingkat II :
1. Mengisi formulir tingkat II
2. Aktif dalam majelis takmil minimal 5 bulan, dan memahami pelajaran tingkat I
3. Dapat baca tulis Al-Quran
4. Dapat melaksanakan peragaan jual-beli
5. Membayar biaya administrasi
6. Disyahkan oleh perawat senior

C. Syarat Perawat Tingkat I (yunior)
1. Mengisi formulir tingkat perawat yunior
2. Aktif dalam majelis minimal 2 tahun, dan memahami pelajaran tingkat II
3. Dapat membaca dan pemahaman dasar Al-Quran
4. Mempunyai wawasan yang cukup tentang agama islam
5. Berbakat menjadi guru pembina/perawat dan mendapat rekomendasi dari guru pembina/perawatnya
6. Membayar biaya administrasi
7. Disyahkan oleh Dewan Guru Yayasan Perguruan Al-Hikmah

D. Syarat Perawat Tingkat II (senior)
1. Mengisi formulir tingkat perawat senior
2. Sudah menjadi perawat yunior minimal 1 (satu) tahun
3. Mempunyai ikhwan minimal 50 (lima puluh) orang
4. Mengerti tata cara dan mampu melaksanakan penggoresan tingkat II
5. Dapat membaca, menulis dan memahami Al-Quran
6. Aktif mengikuti setiap Perguruan Al-Hikmah termasuk yang dilaksanakan Yayasan Perguruan Al-Hikmah
7. Berbakat menjadi guru pembina/perawat dan mendapat rekomendasi dari guru pembina/perawatnya
8. Membayar biaya administrasi
9. Disyahkan oleh Dewan Guru Yayasan Perguruan Al-Hikmah

Sedangkan biaya administrasi untuk Anggota Perguruan Al-Hikmah adalah sebagai berikut :
1. Anggota Baru (Tingkat I) dan Ikhwan Tingkat II

* Biaya Pendaftaran Rp25.000,-
* Biaya Kartu Anggota (KTA) Rp.15.000,-
* Biaya Mahar, sesuai kesepakatan Perawat yang bersangkutan

2. Perawat Yunior dan Senior

1. Biaya Pendaftaran Rp25.000,-
2. Biaya Kartu Anggota (KTA) Rp.15.000,-
3. Biaya Pembuatan SK Perawat Rp.100.000,-
4. Biaya Mahar, sesuai kesepakatan Perawat yang bersangkutan

Sumber : Pedoman Perguruan Al-Hikmah tahun 2004

3 comments:

  1. ASS WR WB AKU SANGAT SETUJU ADANYA BLOK AL HIMAH , TAPI TOLONG INGAT AL HIHMAH DARI MANA UNTUK INGAT KE PUSAT KRN DISANA MASIH ADA PEWARIS AL HIMAH . SALAM BUAT SEMUA IKWAN AL HIKMAH
    SUWANTO IKWAN AL HIMAH
    DR H DEDEN JUANDA , H ROMLI AS , H FAHROHJI WASS WR WB

    ReplyDelete
  2. Alaikumussalam......
    Betul, terima kasih atas ingatannya sebagai sesama ikhwan....

    Salam Ikhwan

    Salam

    ReplyDelete
  3. Asslamu'alaikum Wr.WB.
    Perkenalkan Nama saya Ahmadi, kalau saya boleh tanya, apakah sudah ada Yayasan Perguruan Alhikmah untuk daerah kalideres, jakarta Barat?. Atas jawabannya saya ucapkan terima kasih.

    ReplyDelete